Rekomendasi Lagu dan MV dari BTS
Annyeonghaseyo chingu-yaa !
Setiap Kpopers pasti punya yang namanya 'bias', dari golongan solois, aktor, ataupun girlgroup. Nah kali ini, aku mau ngerekomendasiin lagu yang bener bener wajib kalian dengerin from BangtanBoys !! Here they are :
1. No More Dream
No More Dream adalah single berdurasi 4 menit 49 detik yang menandai awal debut BTS pada 10 Juni 2013. Lagunya ngebeat. Banyak rap-nya yang jelas. Wajib banget di denger!!
2. Not Today
Lagu ini bisa dipastikan bagus! Dancenya energik dan menceritakan kalau kita dulu pernah gagal namun tidak untuk hari ini. Yeah today we fight !
3. Just One Day (Haruman)
Diposisi ke-3 menurut penulis adalah Just One Day. Ini merupakan lagu mellow yang sweet banget walaupun gak lepas dari yang namanya Rap. Dancenya juga gak terlalu energik.
4. Dope
Dope adalah lagu BTS dengan pembuatan MV terlama. Bayangin aja, syuting bikin MV Dope memakan waktu 10jam. Dalam music videonya, para member Bangtan mengenakan pakaian profesi gitu. Gak kalah keren dengan videoclip, lagunya pun turut bikin ketagihan.
5. Blood, Sweat, and Tears
Petikan lirik lagu ini adalah 'darah, keringat, dan air mata semuanya ia bawa pergi' uhh kejam banget yaa. Lagu ini bisa dibilang lagu galau, tapi tetep keren di dengerin. Gak mellow! Oh iya, lagu ini berhasil merajai chart music Korea setelah beberapa jam di rilis bahkan sempat menjadi hits di 26 negara termasuk Amerika.
6. Boy In Luv
Bagi kamu para A.R.M.Y siap siap potek deh hatinya setelah lihat dan dengar lagu ini. Kenapa? Karena lagu ini menceritakan remaja cowo di satu sekolah yang naksir sama 1 cewek. Penggalan liriknya 'aku ingin menjadi oppa-mu' eaaa sweet kann. Huhha
7. Spring Day
Lagu ini bercerita tentang kerinduan kepada sahabat dan tak berhenti untuk terus menunggu agar bisa bertemu walau telah melewati musim dingin. Fyi yaa, lagu ini sebenernya diadaptasi dari kisah pribadi Suga lohh.
8. I Need U
Dari judulnya aja udah ketauan pasti ini lagu bertajuk cinta cintaan hehe. Dalam MV Spring Day sendiripun dilihatkan saat J-Hope harus mengkonsumsi obat-obatan karena harus menahan rindu. Entah obat terlarang entah bukan yang jelas itu obat bentuknya pil gitu. Wajib lihat MV dan denger lagunya yaa!
9. Fire
Menurut penulis, lagu ini lumayan kocak. Rap yang keren ditambah dengan beberapa scene MVnya yang lucu. Dari mulai scene nyetrika baju Seok-jin pas lagi dipake, lalu scene dimana ada pesawat lewat dalam keadaan terbakar sampai scene pas para member Bangtan mainin kompor gas.
10. Second Grade
Kecintaan penulis dengan lagu ini dimulai saat penulis gak sengaja play lagu ini di hape, trus enak. Ditambah dengan instrumen dengan bunyi 'tuk tuk tuk tuk' disepanjang jalannya musik. Imut kan? Oh iya, lagu ini cocok buat nada alarm kamu karena temponya yang cepat dan nuansa yang bikin semangat.
Comments
Post a Comment